15 Januari 2024

Gejala dan Penanganan Penyakir Campak Pada Anak

 Campak atau rubeola adalah penyakit infeksi akibat paramyxovirus pada saluran pernapasan yang tergolong sangat menular. Penyakit yang juga dikenal dengan nama gabagen atau gabakan ini bisa terjadi cukup serius hingga fatal, termasuk pada anak. Kondisi ini dapat ditularkan lewat kontak langsung dan melalui udara.

Ketika si kakak terkena campak kemarin, gejala yang paling kentara adalah panas tinggi yang gak mau turun. diberi paracetamol hanya turun sebentar kemudian naik lagi. yang bikin deg-degan adalah panasnya mulai menanjak menjelang siang dan malam. jadi dikuatirkan gejala demam berdarah juga.

Di hari ke 3, si kakak kami bawa ke dokter dan dokter menyatakan kalau amandel dan memang berbarengan amandelnya agak bengkak. dan ada batuk sedikit. ternyata setealh minum obat 3 kali, panasnya kok belum turun juga, akhirnya kami cek laboratorium. hasil cek lab semua baik. Alhamdulillah. Bahkan leukositnya juga baik-baik saja tidak menunjukan adanya infeksi. bingung lagi kan yak? akhirnya diminta untuk menghabiskan 0oabtnya saja dulu.

hingga pada hari ke 5 mulai muncul bintik-bintik merah pada bagian dada dan punggungnya. karena sudah tahu kalau bukan demam berdarah, kami agak tenang tapi dikarenakan panasnya yang masih tinggi juga, akhirnya kami ke dokter anak di kota Semarang. dokter anak ini adalah dokter langganan sejak kakak masih bayi. untuk kasus-kasus penyakit yang tidak tertangani oleh dokter umum, kami akan ke dokter anak ini.

oleh dokter anak, si kakak diminta opname karena panas sudah 5 hari, ditakutkan ada komplikasi ke bagian tubuh lain dan memang kondisi anaknya sulit makan dan minum. Akan tetapi karena kondisi rumah sakit yang penuh, sehingga kami hanya diberi resep sambil menunggu kamar tersedia.

Alhamdulillah dari siang ke malam hari, suhu tubuhnya normal dan stabil. Kami menunggu 1 hari lagi untuk memastikan kondisinya baik dan terjaga. setelah dipastikan baik, akhirnya kami putuskan pulang ke Jepara.

Hal-hal yang perlu diperhatikan ketika anak sakit campak adalah:

1. Asupan makan dan minum harus dijaga, anak-anak akan sangat sulit untuk makan dan minum jadi kita sebagai orang tua harus selalu memantau. karena suhu tubuh yang tinggi, jangan sampai anaka-anak kekurangan cairan tubuh, bisa dehidrasi nanti.

2. Konsumsi air putih dan air kelapa muda bisa membantu untuk menghidrasi tubuh yang panas tinggi. jika anak sulit makan, siasati dengan minum susu atau makan sedikit tetapi sering.

3. jika kondisi demam tinggi selain memberikan paracetamol, baiknya tubuh anak di lap dengan air hangat, hal ini bisa menurunkan suhu tubuhnya.

4. mengkompres bagian kepala dan lipatan tubuh membantu menurunkan suhu tubuh yang tinggi.

5. jika demam masih berlanjut hingga 3 hari, sebaiknya dibawa ke dokter untuk mendapat penanganan selanjutnya.


0 komentar:

Posting Komentar

 

The Sulistya Nanda Template by Ipietoon Cute Blog Design